Kamis, 12 Mei 2022
Bapak Perbekel Memdampingi Bapak Kadis PMD Kabupaten Klungkung Dalam Kegiatan Internalisasi Pengasuhan Balita Dan Pemberdayaan Masyarakat Di Kampung Keluarga Berkualitas
Sesuai surat dari bkkbn Bali nomor 1350/PD.05/J2/2022 perihal Internalisasi Pengasuhan Balita Dan Pemberdayaan Masyarakat Di Kampung Keluarga Berkualitas, dalam rangka untuk mendukung program penurunan stunting melalui pendekatan berbasis partisipasi mayarakat, perwakilan BKKBN telah melaksanakan kegiatan Internalisasi Pengasuhan Balita Dan Pemberdayaan Masyarakat Di Kampung Keluarga Berkualitas. Dimana untuk kabupaten klungkung kegiatannya dilaksanakan di Kampung Kb Percontohan Desa Dawan Kaler.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman bagi orang tua keluarga baduta (bayi di bawah usia dua tahun) tentang pengasuhan 1000 HPK serta meningkatkan kapasitas pengelolaan kampung kb berkualitas dalam upaya percepatan penurunan stunting.